Selasa, 29 Januari 2019

Es Teh dan ES Buah Markisa, Juara Pelepas Dahaga Anda

Es buah markisa memang sudah lama dikenal sebagai minuman pelepas dahaga yang paling rekomended. Sensasi rasa markisa yang asam manis dipadukan dengan sirup, nata de coco, madu dan es serut akan membuat hari Anda terasa lebih bersemangat.Nah yang terbaru anda juga bisa mix teh tawar dengan markirsa menjadi es teh markisa. 

ES Teh

Cara pembuatannya juga cukup sederhana sebab Anda bisa mendapatkan buah markisa segar di supermarket atau pasar tradisional. Kalau ingin kombinasi rasa minuman yang lebih unik, Anda juga bisa menambahkan serutan buah labu, selasih atau serutan daging kelapa muda. Yummy!

Ternyata buah yang memiliki rasa sedikit asam ini memiliki banyak manfaat bagi kesehatan lho! Mengkonsumsi es markisa secara rutin bisa menyehatkan tubuh Anda. Penasaran? Yuk, simak ulasan lengkap mengenai kandungan buah asli Amerika Selatan berikut!

Kandungan nutrisi yang ada pada buah markisa
Es buah markisa segar bisa menjadi pilihan minuman pelepas dahaga Anda. Tak hanya bisa langsung merasakan sensasi rasa segar, Anda juga bisa mendapatkan banyak manfaat kesehatan. Pasalnya, kandungan nutrisi pada buah markisa sangat baik untuk kesehatan. Buah markisa segar mengandung serat dan protein. Secangkir buah markisa utuh mengandung vitamin A sekitar 25 persen dari kebutuhan harian tubuh. 

Selain itu, buah markisa juga mengandung vitamin C yang bisa berfungsi sebagai zat antioksidan. Kandungan zat besi pada secangkir markisa sekitar 4 miligram yang bisa dikonsumsi secara rutin. Secara lebih detail, berikut manfaat buah markisa bagi kesehatan tubuh. 

1.    Mengontrol tekanan darah
Hampir ¼ kebutuhan kalium bisa dipenuhi oleh buah markisa yang Anda jadikan bahan utama minuman segar. Kalium ini bisa menenangkan dan meningkatkan aliran darah dalam tubuh. Kalium bisa menjaga keseimbangan cairan pada sel-sel tubuh Anda. Selain itu, kandungan zat besi dalam markisa bisa membantu sirkulasi darah sehingga oksigen bisa mengalir ke seluruh bagian tubuh secara maksimal.

2.    Bisa menyehatkan dan melancarkan sistem pencernaan
Kandungan serat tinggi pada buah markisa bisa mencapai hampir 98 persen kebutuhan serat harian. Kebutuhan serat yang dipenuhi bisa membantu menyehatkan sistem pencernaan Anda dan mencegah terjadinya sembelit. Bagi ibu hamil, konsumsi jus markisa sangat direkomendasikan untuk mengatasi masalah konstipasi yang umum terjadi.

3.    Bisa menyehatkan fungsi mata
Markisa tidak hanya mengandung vitamin C yang tinggi namun juga vitamin A yang baik untuk kesehatan mata. Anda bisa meminimalisir risiko terkena penyakit degenerasi makula, katarak dan kebutaan jika rutin mengkonsumsi buah markisa setiap hari. 

4.    Mencegah penyakit kanker sejak dini
Kelebihan lain yang patut diketahui dari buah markisa adalah ampuh menjadi antikanker. Hal ini dikarenakan kandungan vitamin A, flavanoid dan senyawa fenolik yang bisa  menjadi antikanker khususnya penyakit kanker mulut dan paru-paru. Kandungan vitamin C yang tinggi bisa berfungsi menjadi antioksidan yang ampuh menangkal radikal bebas yang bisa menyebabkan penyakit kanker. 

Rutin mengkonsumsi es buah markisa bisa membantu sistem kekebalan tubuh Anda. Minuman sehat ini juga direkomendasikan untuk Anda yang tengah menjalani program diet sehat. Selain itu, buah markisa mengandung antioksidan yang baik untuk kesehatan kulit dan rambut. 

Buah markisa sendiri terdiri dari beberapa macam yang bisa Anda dapatkan di Indonesia. Setidaknya ada tiga jenis markisa yang dibudidayakan di Indonesia yaitu markisa asam terdiri dari markisa ungu dan kuning, markisa konyal dan markisa giant. Tinggal pilih buah mana yang bakal Anda jadikan jus atau minuman segar! Mendapatkan banyak manfaat luar biasa dari buah asam manis ini, kenapa tidak? Yuk, bikin es buah markisa segar sebagai minuman favorit keluarga Anda sekarang juga!

Related Posts

Es Teh dan ES Buah Markisa, Juara Pelepas Dahaga Anda
4/ 5
Oleh